Jadwal SIM Keliling Hari ini: Polres Metro Bekasi Kota [Oktober 2020]

Polres Metro Bekasi Kota, Oktober 2020 - Bagi anda warga Kota Bekasi yang ingin melakukan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM), anda bisa melakukan perpanjangan di kantor Satpas SIM Polres setempat. Selain itu, anda juga bisa memperpanjang SIM anda di lokasi pelayanan SIM Keliling yang disediakan oleh polisi setempat sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

Jadwal waktu dan tempat bus pelayanan SIM keliling Polres Metro Kota Bekasi selama bulan Oktober 2020 adalah sebagai berikut :

  • Senin | 08.00 s/d 10.00 WIB di Carrefour Harapan Indah Jalan Harapan Indah No 9E.
  • Selasa | 08.00 s/d 10.00 WIB di Mega Bekasi Hypermall, Jalan Jenderal Ahmad Yani nomor 1.
  • Rabu | 08.00 s/d 10.00 WIB di Metropolitan Mall Bekasi, Jalan KH Noer Ali.
  • Kamis | 08.00 s/d 10.00 WIB di Bekasi Cyber Park, Jl KH Noer Ali Nomor 177.
  • Untuk hari Jumat, Sabtu dan Minggu, pelayanan sim keliling tidak beroperasi atau libur.
Untuk diketahui bersama, bahwa pelayanan SIM Keliling hanya melayani perpanjangan SIM A dan C, perpanjangan dapat dilakukan sebelum masa berlaku habis dan apabila masa berlaku SIM habis diberlakukan penerbitan seperti SIM Baru.

Untuk biaya perpanjangan sesuai dengan PP Nomor 60 Tahun 2016 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak adalah Rp 80.000,- untuk perpanjangan SIM A dan Rp. 75.000,- untuk perpanjangan SIM C.

Syarat perpanjangan SIM A atau C sebagai berikut :
1.Foto Kopi KTP yang masih berlaku
2.Foto Kopi SIM lama serta SIM asli
3.Surat Cek Kesehatan dan psikologi

Demikian informasi SIM Keliling Polres Metro Bekasi Kota terbaru setiap harinya selama bulan Oktober 2020, semoga bermanfaat.

info dari ig/restrobekasikota_official/

Pelayanan Perpanjangan Polres Metro Bekasi Kota ada 3 Opsi pilihan ya kak

1. Untuk Sim Keliling antrian langsung ditempat dan ada kuota ya kak☺️

2. Untuk malam hari dipolres bisa, Ktp Kota Bekasi daftar online melalui web polres pilih antrian online kategori malam kesehataan perpanjangan sim dan surat kesehataan disediakan ditempat, ohiya kak jangan salah memilih tanggal ya SIM bisa di perpanjang H-14 Hari sebelum masa beraku habis Contoh habis tanggal 14 September bisa diperpanjang mulai dari tanggal 01 september sampai dengan tanggal 14 September apabila lewat sehari sudah harus buat baru ya kak

3. di Mall Pelayanan Publik BTC dengan antrian online yang dikeluarkan oleh Pemda Bekasi

kak kalo antrian online full sim saya bentar lagi habis gimana?

SIM sudah universal kak bisa dimana saja apabila kaka tidak bisa melakukan proses perpanjangan di Kota Bekasi.

kaka bisa melakukan di tempat lain dimana saja ☺️ atau kaka bisa daftar melalui SIM Korlantas Polri dengan search di google Korlantas polri nanti disana ada tata cara proses perpanjangan

kak saya dapet antriannya lewat dari tanggal masa berlaku itu gimana bisa di proses?
apabila dapat antrian lewat dari tanggal silakan kakak mencari alternatif lain melalui sim keliling dimana saja / web korlantas polri