Gabungan Polsek Rayon I Polresta Yogyakarta Kembali Gelar KRYD

bhayangkara .net, Yogyakarta - Guna menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kota Yogyakarta, personel gabungan Polsek Rayon I menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Senin (19/10) tengah malam.

KRYD diawali dengan pelaksanaan apel di depan Mapolsek Jetis Yogyakarta dipimpin oleh Kanitintel Polsek Jetis Akp Darmini, S.H. dan diikuti oleh puluhan personel dari Polsek Jetis, Polsek Tegalrejo, Polsek Gedongtengan dan Polsek Ngampilan.

Dalam arahannya saat apel, Akp Darmini menyampaikan bahwa KRYD digelar untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kota Yogyakarta. KRYD kali ini dilaksanakan dengan sasaran di antaranya patroli ke sejumlah Cafe atau Warung Kopi, Tempat hiburan malam, tempat tempat yang disinyalir digunakan untuk nongkrong warga, pemukiman warga Masyarakat yang digunakan untuk berkumpul/berkerumun dan kejahatan kejahatan jalanan.

Kepada tim bhayangkara.net, Akp Darmini menambahkan jika setelah selesai apel, personil melaksanakan patroli ke wilayah hukum masing masing Polsek yang tergabung dalam Rayon I. Di samping melaksanakan patroli wilayah, juga melaksanakan pemeriksaan pada anak anak nongkrong dan menghimbau jika ada kerumunan masyarakat untuk segera kembali kerumah masing masing karena saat ini sedang diterapkan program "Adaptasi Kebiasaan Baru" guna antisipasi penyebaran kembali Covid-19.

"Selain cegah gangguan kamtibmas, kami juga berikan imbauan protokol kesehatan seperti pemakaian masker, cuci tangan dan jaga jarak serta menghindari kerumunan," terang Akp Darmini.

Setelah selesai melaksanakan patroli dan imbauan di sejumlah lokasi. Para personel yang bertugas kemudian bersiaga di persimpangan jalan yang ditentukan sebelumnya.

"Usai kegiatan, kami menempati pos-pos dan waktu sesuai yang ditentukan," tutupnya.